Headlines News :
Home » » Duren Tiga Jadi Percontohan Kampung Bersih Gratifikasi

Duren Tiga Jadi Percontohan Kampung Bersih Gratifikasi

Kampung percontohan bersih gratifikasi
Jakarta, Metrolima.com - Kelurahan Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan, terpilih menjadi percontohan kampung bersih gratifikasi tingkat nasional oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).



Lurah Duren Tiga, Endang Mulahatmi mengatakan, sebagai kampung bersih percontohan gratifikasi pihaknya melibatkan RT dan RW untuk mensosialisasikan pada warganya. 


"Segala bentuk pemberian maupun sumbangan akan kami laporkan," kata Endang, Kamis (15/10).


Menurut Endang, pelaporan yang sudah dilakukan antara lain pemberian hadiah pembangunan tower CCTV, transportasi sosialisasi pertanahan dan hadiah kue ulang tahunnya. 


"Agar tidak menimbulkan gratifikasi, pemberian hadiah dan hibah saya laporkan semua," terang Endang.


Lebih lanjut, Endang menuturkan, lebih baik menolak dibandingkan menimbulkan polemik. "Lebih baik saya menolak pemberian, karena saya sudah komitmen terhadap pemberantasan korupsi," tegasnya.(bj/izz/wid/jat)
Share this article :

<<< Mari Bergabung Bersama Kami >>>

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***
DAPATKAN SECARA BERLANGGANAN : Tabloid Dwi-mingguan : MEDIA CETAK DAN ONLINE : Berita Lengkap, Isi dan Tampilan Baru : Wisata, Kuliner, Info Kesehatan dan Kecantikan, Keluarga, Kisah Nyata, Misteri, Zodiak, Selebrita Dll.

BERITA POPULAR

 
Copyright © 2015. tabloidmetrolima - All Rights Reserved