Headlines News :
Home » » 8 Menu dan Resep Spesial Masakan Lebaran Idul Adha (Part II Daging Sapi)

8 Menu dan Resep Spesial Masakan Lebaran Idul Adha (Part II Daging Sapi)

Kuliner, Metrolima.com - Hewan yang disembelih untuk ibadah kurban pada hari idul Adha, selain kambing yakni sapi. Dibanding yang lainnya, dagingnya relatif lebih banyak. Penggemarnya pun banyak sekali. Rasa enak pada dagingnya menjadi favorit. Masyarakat dan termasuk diantara kita semua tentu ingin menyajikan masakan yang istimewa dan nikmat pada hari raya qurban tersebut. Maka sangat pas apabila kita praktekkan dan sajikan masakan-masakan berikut ini :

1.Resep Rendang Daging Sapi
Bahan-bahan rendang :
  • 1 kg daging sapi segar, lebih baik bila yang tanpa lemak
  • 10 gelas santan kelapa tua, dari ± 3 buah kelapa
Bumbu-bumbu rendang daging sapi :
  • 2 buah asam kandis
  • 2 lembar daun kunyit, buat simpul
  • garam dapur, secukupnya
  • 2 lembar daun jeruk purut, tulang daunnya dibuang
  • 1 batang serai, dimemarkan, digeprek
Bumbu rendang, dihaluskan :
  • 4 buah kemiri
  • 100 gram cabe merah giling
  • 13 siung bawang merah
  • 1 centimeter jahe
  • 1½ centimeter laos, digeprek atau dimemarkan
  • 8 siung bawang putih
Cara Membuat Rendang Daging Sapi Istimewa :
  1. Bersihkanlah daging sapi dahulu, terus potong-potonglah dagingnya sesuai kebutuhan atau kesukaan, sisihkanlah.
  2. Rebuslah santan di dalam wajan memakai api sedang. Lalu masukkanlah asam kandis, daun jeruk, bumbu sudah dihaluskan, dan daun kunyit. Aduk-aduklah terus supaya tidak pecah santannya sampai akhirnya menjadi kental.
  3. Apabila rebusan sudah mengeluarkan minyak lantas masukkanlah daging sapi yang sudah dipotong-potong.
  4. Kemudian aduk-aduklah secara terus-menerus tanpa berhenti sampai bumbu rendangnya agak jadi kering serta warnanya kecoklatan, dagingnya pun empuk. Barulah diangkat.
  5. Siap untuk disajikan sekarang klo begitu.
2. Resep Lidah Goreng Sambal Tomat
Bahan-bahan :
  • 500 gram lidah sapi, rebus matang, kupas kulitnya, potong-potong
  • 1 buah tomat, cincang kasar
  • 200 gram kentang, kupas, goreng
  • 15 buah cabai merah rawit utuh
  • 2 lembar daun salam
  • ½ sendok teh gula pasir
  • 2 batang daun bawang, potong-potong
  • 350 ml air
  • 3 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok teh garam
  • 3 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu halus :
  • 8 butir bawang merah
  • 1 buah tomat
  • ½ sendok teh ketumbar
  • 3 buah cabai merah keriting
  • 3 siung bawang putih
  • ¼ sendok teh merica butiran
Cara membuat  Lidah Goreng Sambal Tomat :
  1. Pertama, tumislah bumbu halus dan daun salam sampai aromanya harum. Masukkanlah lidah lantas aduklah rata.
  2. Selanjutnya, tambahkan cabai rawit merah, tomat serta daun bawang. Aduklah rata. Lalu berilah gula, kecap manis, dan garam, terus diaduk rata kembali.
  3. Kini tuanglah air dengan bertahap. Masaklah sampai menjadi mendidih. Tidak lupa untuk ditambahkan kentang, masaklah sehingga kental dan matang. Angkatlah.
  4. Barulah kini siap untuk disajikan di rumah, untuk 6 porsi

3. Resep Empal Sambal Petis
Bahan-bahan :
  • ½ kg daging sapi
  • secukupnya minyak goreng
  • 300 ml santan, dari ½ butir kelapa
Bumbu halus :
  • 7 butir bawang merah
  • 2 sendok makan gula merah
  • secukupnya garam
  • ½ sendok makan ketumbar
  • 5 siung bawang putih
  • 3 ruas jari lengkuas, cincanglah
  • 1 batang serai, memarkan
  • 1 lembar daun salam
Sambal petis :
  • 1 sendok makan gula merah
  • 2 lembar daun jeruk
  • 100 gram kacang tanah, goreng
  • 10 sendok makan air matang
  • 1 sendok teh petis
  • 7 buah cabai rawit
  • secukupnya garam
  • 1 siung bawang putih
·         Hidangkan untuk 10 porsi
Cara membuat Empal Sambal Petis :
  1. Di awalnya, rebuslah daging sapi dengan air secukupnya sehingga airnya menjadi terserap habis serta empuk daging.
  2. Lantas diiris dagingnya searah serat dengan ketebalan 1 cm. Memarkanlah dengan pemukul daging sampai melebar. Sisihkanlah sesudahnya.
  3. Masak hingga mendidih santannya dengan bumbu halus, tak lupa sembari diaduk-aduk supaya tak pecah.
  4. Kemudian masukkan irisan daging tadi, masaklah menggunakan api kecil sampai santannya terserap habis, terus diangkat.
  5. Langkah berikutnya, gorenglah daging di dalam minyak panas sampai betul-betul matang. Angkatlah.
  6. Untuk sambal petisnya: daun jeruk, kacang tanah, bawang putih, petis, gula, garam, dan cabai, dihaluskan. Lalu campur bumbu tersebut dengan air matang, aduk dengan rata.
  7. Kini sajikan empal bersama sambal petis.

4. Resep Daging Masak Hitam
Bahan-bahan :
  • 500 gram daging sapi, potong 7x5x1 cm
  • 100 gram kelapa parus, disangrai, dihaluskan
  • 2 siung bawang putih, iris tipis
  • 900 ml air
  • 2 cm jahe, diparut
  • 4 sendok teh kecap asin
  • 1 sendok makan minyak, untuk menumis
  • 5 sendok teh kecap manis
  • 4 butir bawang merah, iris tipis
Bumbu halus :
  • ½ sendok teh ketumbar
  • 2 cm kayu manis
  • ¼ sendok teh pala bubuk
  • ½ sendok teh merica
  • 2 butir cengkeh
  • ¼ sendok teh adas
  • ¼ sendok teh pekak bubuk
  • ¼ sendok teh jintan
Cara membuat Resep Daging Masak Hitam :
  1. Pertama, panasilah minyak dan tumislah jahe, bawang merah, dan bawang putih hingga aromanya harum.
  2. Daging supaya dimasukkan, aduklah hingga warnanya berubah.
  3. Langkah berikutnya, tambah dengan bumbu halus. Aduklah sampai rata. Jangan lupa, dimasukkan juga kelapa sangrai, kecap manis, dan kecap asin. Aduk dengan rata.
  4. Kemudian tuangkan air dengan cara bertahap sembari diaduk hingga matang. Angkatlah.
  5. Siap untuk disajikan sekarang untuk 10 porsi
5. Resep Hati Sapi Masak Cabai Hijau
Bahan-bahan :
  • 300 gram hati sapi, potong bentuk kotak
  • 5 buah cabai hijau besar, ditumbuk kasar
  • 3 siung bawang putih, iris tipis
  • 250 ml air
  • 200 gram kentang, potong panjang besar, goreng
  • 3 butir bawang merah, iris tipis
  • 1 sendok makan kecap asin
  • ½ sendok teh merica bubuk
  • 2 sendok makan minyak, untuk menumis
  • 1 sendok makan kecap manis
Cara Membuat Hati Sapi Masak Cabai Hijau :
  1. Terlebih dahulu, panasilah minyak. Dan tumislah cabai hijau besar, bawang merah, serta bawang putih hingga menjadii harum. Lalu hati sapi ditambahkan, aduklah secara rata.
  2. Masukkan merica bubuk, kecap asin, dan kecap manis, aduk dengan rata. Selanjutnya, tuanglah air. Masaklah hingga meresap. Kemudian saatnya ditambahkanlah bahan kentang, lantas aduklah rata.
  3. Angkat, dan kini siap untuk disajikan untuk 6 porsi
6. Resep Daging Sapi Panggang Pedas
Bahan-bahan :
  • 750 gram daging sapi, pilih bagian paha
  • 1 sdm kaldu bubuk rasa ayam
  • 5 sdm minyak goreng
  • 2 lembar daun salam
  • 1 sdt garam
Bahan sambal :
  • 2 cm jahe, memarkan
  • 10 buah cabai rawit
  • 2 sdm air jeruk nipis
  • 8 siung bawang putih
  • 10 butir bawang merah
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 350 gram cabai merah besar
  • 5 buah tomat sayur, iris
  • 1 sdt garam
Cara Membuat Daging Sapi Panggang Pedas :
  1. Pertama, rebuslah daging dengan daun salam serta garam sampai lunak, angkatlah. Kemudian irislah daging mengikuti serat, pukul-pukulah sampai menjadi pipih.
  2. Selanjutnya, pangganglah daging di atas bara api hingga warnanya menjadi kecoklatan, terus angkatlah.
  3. Untuk Sambal: panasilah minyak, tumislah bumbu halus sampai aromanya harum. Kemudian masukkan tomat sayur, kaldu bubuk rasa ayam, garam, dan merica, selanjutnya masaklah sampai matang sambalnya.
  4. Langkah berikutnya, masukkanlah daging panggang serta air jeruk nipis, aduk secara merata, angkatlah.
  5. Siap kini untuk disajikan hangat bersama nasi putih, untuk 4 porsi
7. Resep Rawon Empal
Bahan-bahan :
  • 3 butir bawang merah
  • 1 ruas jahe
  • 5 butir kemiri
  • 1 ruas lengkuas
  • 1 tangkai serai
  • 300 gram daging sengkel, dipotong kotak kecil-kecil
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 3 siung bawang putih
  • 5 buah keluwek, dikeluarkan isinya
  • 2 lembar daun jeruk purut
Empal Gurih, bahan :
  • 500 gram daging has
  • 1 ruas lengkuas
  • 2 gelas santan kental
  • 1 sdt ketumbar
  • 3 siung bawang putih
Cara Membuat Rawon Empal :
  1. Yang pertama buatlah rawonnya lebih dahulu. Caranya, haluskanlah gula merah, kemiri, bawang merah, bawang putih, cabai merah, dan ketumbar. Terakhir masukkanlah keluek.
  2. Cairkanlah margarin selanjutnya tumislah bumbu tadi sampai tercium harum. Masukkanlah daun jeruk purut, lengkuas, dan serai. Tambah pula dagingnya. Aduklah sebentar terus dituangkan 1 (satu) gelas air. Begitu seterusnya sampai daging empuk. Terakhir, tuangkanlah 4 gelas air. Terus masaklah sampai mendidih.
  3. Kemudian saatnya membuat empal gurih, caranya rebuslah daging dalam waktu 20 menit, lantas dipotong-potong kotak bentuk. Masukkanlah lagi di dalam air rebusan.
  4. Berikutnya, haluskanlah bawang putih, lengkuas, ketumbar. Lalu masukkanlah bumbu ini ke dalam rebusan daging dengan santan. Rebus lagi dagingnya sampai matang di atas api kecil. Angkat, biarkan dingin.
  5. Setelah dagingnya menjadi dingin, gorenglah di dalam minyak sampai warnanya kecoklatan.
  6. Kini, sajikanlah rawon bersama empal gurih, tauge kecil segar tidak lupa kerupuk udangnya.
8. Sup Daging Sapi Sederhana
Bahan-bahan :
  • 300 gram daging sapi kualitas sedang, potong kotak
  • 2 buah kentang ukuran sedang, potonglah berbentuk kotak
  • 2 buah wortel, potong sesuai selera
  • 1 liter air
  • bubuk pala secukupnya
  • 1 buah tomat ukuran sedang, potong-potonglah
  • daun seledri secukupnya, potong kecil-kecil
  • 100 gram buncis, potong seukuran 2 cm
  • merica seperlunya
  • garam secukupnya
  • 1 sdm minyak goreng
  • 2 batang daun bawang, potong kecil seukuran 1 cm
Bumbu halus :
  • 5 buah bawang merah
  • 2 siung bawang putih
Cara Membuat sup daging sapi enak sederhana :
  1. Rebuslah daging sapi sebentar saja, angkatlah dan ganti airnya. Lantas rebuslah lagi sampai empuk betul dagingnya.
  2. Selanjutnya, tumislah bumbu yang sudah dihaluskan hingga harum. Kemudian angkat, masukkanlah ke dalam rebusan daging.
  3. Potongan kentang tambahkan, sesudah kentang menjadi setengah matang masukkan juga wortel serta buncis.
  4. Langkah berikutnya, masukkanlah tomat, daun bawang, dan seledri. Tambahkanlah pula secukupnya garam serta merica bubuk, angkatlah.
  5. Tuangkanlah sup daging sapi ke dalam mangkuk saji. Jangan lupa taburi dengan bawang goreng.
  6. Siap untuk dihidangkan, bagusnya dalam kondisi hangat.
Demikianlah beberapa resep dari daging Idul Adha. Semoga bermanfaat untuk Anda semua.
Share this article :

<<< Mari Bergabung Bersama Kami >>>

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***
DAPATKAN SECARA BERLANGGANAN : Tabloid Dwi-mingguan : MEDIA CETAK DAN ONLINE : Berita Lengkap, Isi dan Tampilan Baru : Wisata, Kuliner, Info Kesehatan dan Kecantikan, Keluarga, Kisah Nyata, Misteri, Zodiak, Selebrita Dll.

BERITA POPULAR

 
Copyright © 2015. tabloidmetrolima - All Rights Reserved