Prosesi Pelantikan Perangkat Desa Tanjung Pinang |
Lahat, tabloidmetrolima.com - Belum
lama ini Kepala Desa Tanjung Pinang Kecamatan Merapi Barat melantik
jajran perangkat desa-nya, mulai dari Kasi Pemerintahan, Kasi
Kesra, Kasi Pembangunan dan Kadus, I, II, III.
Dalam acara pelantikan perangkat Desa ini
dihadiri oleh Camat Merapi Barat dan unsur
Tripka Kec.Merapi Barat serta tokoh masyarakat yang ada di Desa
Tanjung Pinang.
Kades
Desa Tanjung Pinang Lukman Hadi M. Rozak dalam sambutannya mengatakan, Kepada perangkat desa yang telah dilantik
kiranya dapat menjalankan tugasnya dengan baik, apabila yang telah diamanatkan
dalam tugas masing-masing hendaknya dijalankan dengan sesuai apa yang telah
ditentukan.
Sementara Camat
Merapi Barat A.Hadi dalam sambutannya mengatakan, Untuk perangkat yang telah dilantik dapat bekerja sama dalam
menjalankan tugas masing-masing guna mencapai tujuan yang baik pembangunan
desanya.
"Terlebih sebentar lagi Desa Tanjung Pinang ini akan ikut Lomba Desa, kiranya inilah saatnya kepada Perangkat Desa untuk mengajak seluruh masyarakat desa Tanjung Pinang untuk dapat mensukseskan lomba desa tersebut sehingga dapat menjadi desa yang terbaik” pungkas Camat A.Hadi. Yanson
"Terlebih sebentar lagi Desa Tanjung Pinang ini akan ikut Lomba Desa, kiranya inilah saatnya kepada Perangkat Desa untuk mengajak seluruh masyarakat desa Tanjung Pinang untuk dapat mensukseskan lomba desa tersebut sehingga dapat menjadi desa yang terbaik” pungkas Camat A.Hadi. Yanson