Pusat mesin air bersih di kantor Walikota Jaksel |
Jakarta, Metrolima.com - Akibat ada kerusakan dipusat Mesin air menyebabkan
krisis air dikantor Walikota Jaksel, hal ini bersamaan dengan hari pertama
masuk kerja Dian sebagai Kabag Umum Jaksel yang baru pasca dilantiknya
oleh Gubernur DKI Jakarta, Jumat(8/01)kemarin.
Akibat Krisis air
membuat dirinya harus turun kelapangan didampingi para staf langsung mengecek
kepusat Mesin air yang berada dilantai dasar tengah dekat Taman kantor Walikota
Jaksel, Dugaan sementara matinya air yang dipasok dari Pam Jaya akibat tidak
berfungsinya Pelampung dipusat Mesin Air dan matinya air diperkirakan dari
sejak pukul 05.00 pagi tadi,"Ujar Petugas dibagian Umum.
Pantauan dilapangan
terlihat Dian Airlangga Kabag Umum Jaksel yang baru nampak berada
dilokasi pusat mesin air dilantai dasar tengah didampingi para staf bagian umum
sambil mengintruksikan petugas Tekhnisi mesin agar segera dilakukan
perbaikan, Dampak terhentinya suplai air bersih ini membuat para pegawai
Walikota Jaksel dan pengunjung harus kelabakan mencari air bersih dan bersabar
akibat kelangkaan air bersih dikantor walikota Jaksel.
Menurut salah satu
Karyawan Walikota Jaksel yang namanya tidak mau disebut mengatakan akibat mati
air dikantor walikota jaksel untuk memenuhi kebutuhan harus cari air bersih
keluar dan berharap bagian umum agar secepatnya dilakukan perbaikan
karena air sangat dibutuhkan dan dirinya meminta agar Kabag Umum yang baru
kedepan lebih konsen memperhatikan tugas dan funsinya jangan gara-gara urusan
sepele jadi menghambat aktifitas kerja, kan anggaran pemeliharaan Gedung Kantor
Walikota Jaksel besar? masa urusan Mesin air aja kurang kontrol kan
lucu,"Katanya.(tten)