Headlines News :
Home » » Demiz : Tak Ada Ideologi Sebaik Pancasila Untuk NKRI

Demiz : Tak Ada Ideologi Sebaik Pancasila Untuk NKRI

Plh Gub.Jabar, memberikan pernyataan
Bandung, Metrolima.com  – Pelaksana harian (Plh) Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar mengungkapkan bahwa pancasila merupakan ideologi bangsa yang paling baik untuk Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)


Ini diungkapkannya usai upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tingkat Provinsi Jawa Barat di Halaman Gedung Sate Bandung, Kamis (01/10/15).


Plh Gub.Jabar, Deddy Mizwar, Inspektur Upacara
Deddy memaparkan, Hari Kesaktian Pancasila ini sebaiknya dimaknai sebagai momentum untuk lebih menghayati dengan baik, bahwa pancasila merupakan yang terbaik bagi Indonesia.

Artinya, pancasila bukanlah sesuatu yang tiba-tiba diputuskan begitu saja, melainkan melalui proses pemikiran yang panjang dan matang dari para pendiri bangsa (founding fathers).


“Pancasila itu tidak bisa dikurangi maupun ditambahi satu ayat saja," kata Deddy.


Jajaran para Tamu Undangan
“Coba beri tahu saya, mana yang lebih baik daripada pancasila untuk Indonesia sekarang ini? Tidak ada," tanyanya retoris.


Jajaran PNS Pemprov Jabar
Deddy juga berpesan kepada seluruh masyarakat, untuk selalu memegang teguh dan menjunjung tinggi pancasila sebagai ideologi bangsa, sesuai tema Hari Kesaktian Pancasila 2015 yakni “Kerja Keras dan Gotong Royong Melaksanakan Pancasila”. (Humas Pemprov Jabar/jat) 
Share this article :

<<< Mari Bergabung Bersama Kami >>>

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***
DAPATKAN SECARA BERLANGGANAN : Tabloid Dwi-mingguan : MEDIA CETAK DAN ONLINE : Berita Lengkap, Isi dan Tampilan Baru : Wisata, Kuliner, Info Kesehatan dan Kecantikan, Keluarga, Kisah Nyata, Misteri, Zodiak, Selebrita Dll.

BERITA POPULAR

 
Copyright © 2015. tabloidmetrolima - All Rights Reserved