Headlines News :
Home » » PTSP Kel.Rawa Badak Utara, Selatan dan Krukut Tiga Kantor PTSP dengan Pelayanan Terbaik se-Jakarta

PTSP Kel.Rawa Badak Utara, Selatan dan Krukut Tiga Kantor PTSP dengan Pelayanan Terbaik se-Jakarta

Ilustrasi PTSP
Jakarta, Metrolima.com - Kepala Badan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (BPTSP) DKI Jakarta, Edy Junaedi mengatakan tiga kantor PTSP terbaik berada di Kelurahan Rawa Badak Utara, Kelurahan Rawa Badak Selatan, dan Kelurahan Krukut.



"Jadi ketiga tempat tersebut adalah tiga Kantor PTSP dengan pelayanan terbaik se-DKI Jakarta," ujar dia di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (21/10/2015).


Menurut Edy, ada tiga indikator yang menjadi acuan dalam penilaian. Ketiganya adalah sedikitnya jumlah keluhan (zero complaint), kecepatan dalam pengurusan berkas (zero delay), dan pelayanan yang diberikan oleh petugas (service).


Mengacu pada ketiga indikator tersebut, kata Edy, maka Kantor PTSP Rawa Badak Utara, Rawa Badak selatan, dan Krukut memiliki tingkat kepuasan dari masyarakat mencapai angka pada kisaran 97-98 persen.


"Jadi di RBU itu tingkat kepuasan masyarakatnnya 97-98 persen karena enggak ada berkas yang delay, tidak ada complaint warga, dan pelayanan dari petugasnya baik," ujar dia.


Edy mengatakan pihaknya tidak melakukan penggolongan terhadap PTSP yang berada di tingkat kelurahan, kecamatan, kota, maupun provinsi.


Meskipun ia menyadari proses perizinan yang dilakukan Kantor PTSP di tingkat provinsi tidak sama dengan yang ada di tingkat kelurahan karena adanya perbedaan jenis perizinan.
Secara total, jumlah PTSP yang ada di seluruh DKI Jakarta mencapai 318 service poin, yang terdiri atas 247 PTSP kelurahan, 44 PTSP kecamatan, enam PTSP kabupaten/kota dan satu di tingkat provinsi.


"Memang tidak apple to apple. Itulah sebabnya Kantor PTSP Balai Kota tidak masuk peringkat teratas. Tapi kita terapkan seperti itu tujuannnya untuk memotivasi yang ada di bawah bahwa semua posisi sama. 318 ini dinilai," tuturnya.


Sebagai informasi, beberapa hari lalu Gubernur Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengapresiasi pelayanan yang terdapat di Kantor PTSP di Rawa Badak Utara.


Selain pelayanannya baik, PTSP tersebut juga memberi berbagai fasilitas kepada warga yang mengajukan perizinan.


Fasilitas tersebut, seperti tempat laktasi untuk ibu menyusui, TV kabel, dan di sana juga dipasang sebuah bingkai penghargaan bagi pegawai PTSP terbaik pada minggu atau bulan itu.
"Pemberian penghargaan kepada pegawai berprestasi bisa memicu semangat pegawai memberi pelayanan terbaik kepada warga.  Setiap warga mengajukan perizinan diminta untuk memilih kepuasan pelayanan di sebuah layar sentuh sehingga dapat menjadi bahan evaluasi dalam menjalankan pelayanan di sana," kata Ahok, Senin (19/10/2015). (kmps/rudi/rini/jat)

Share this article :

<<< Mari Bergabung Bersama Kami >>>

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***
DAPATKAN SECARA BERLANGGANAN : Tabloid Dwi-mingguan : MEDIA CETAK DAN ONLINE : Berita Lengkap, Isi dan Tampilan Baru : Wisata, Kuliner, Info Kesehatan dan Kecantikan, Keluarga, Kisah Nyata, Misteri, Zodiak, Selebrita Dll.

BERITA POPULAR

 
Copyright © 2015. tabloidmetrolima - All Rights Reserved