Headlines News :
Home » » Pemprov DKI Angkat 292 Tenaga Honorer jadi CPNS

Pemprov DKI Angkat 292 Tenaga Honorer jadi CPNS

Ilustrasi PNS
Jakarta, Metrolima.com - Gubernur DKI Jakarta mengangkat sebanyak 292 tenaga honorer kategori 2 (K2) menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dari berbagai bidang. Mulai dari guru hingga tenaga teknis administrasi. Pengangkatan PNS ini sebelumnya telah melalui beberapa proses tahapan.


Selama periode Agustus hingga Oktober ini telah mendapatkan Surat Keputusan (SK) CPNS oleh Gubernur DKI Jakarta sebanyak 525 tenaga honorer. Sementara itu, saat ini sebanyak 4607 tenaga honorer tengah dalam proses menjadi PNS.

“CPNS yang belum diangkat itu akan kita utamakan yang umurnya dekat (dengan batas akhir) diangkat,” kata Ahok usai pengangkatan di Lantai 22 Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (15/10/2015).

Menurut Ahok, pada periode ini ada beberapa tenaga honorer yang ditolak pengangkatannya. Hal ini dikarenakan absen, mengundurkan diri dan berhenti karena mereka mendapatkan pekerjaan lain.

“Ada yang tidak diangkat tapi tidak banyak. Hanya sedikit karena mereka absen enggak masuk, mengundurkan diri dan berhenti karena dapat pekerjaan lain ada. Tapi umumnya CPNS jarang sekali berhenti apalagi mereka yang baru kita taruh di PTSP (Pelayanan Terpadu Satu Pintu),” papar Ahok.

Mantan Bupati Belitung Timur ini menjelaskan, saat ini belum ada tenaga honorer yang diangkat menjadi CPNS kinerja memburuk. Namun jika terjadi, Ahok tidak akan segan untuk memecat mereka.

“Belum pernah, belum kejadian kinerja mereka memburuk. Kalau sampai ada kita pecat saja,” pungkasnya.(ok/dara/ari/jat)
Share this article :

<<< Mari Bergabung Bersama Kami >>>

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***
DAPATKAN SECARA BERLANGGANAN : Tabloid Dwi-mingguan : MEDIA CETAK DAN ONLINE : Berita Lengkap, Isi dan Tampilan Baru : Wisata, Kuliner, Info Kesehatan dan Kecantikan, Keluarga, Kisah Nyata, Misteri, Zodiak, Selebrita Dll.

BERITA POPULAR

 
Copyright © 2015. tabloidmetrolima - All Rights Reserved