Headlines News :
Home » » Marak Balap Liar, Polsek Parung Gelar Razia Knalpot Bising

Marak Balap Liar, Polsek Parung Gelar Razia Knalpot Bising

Razia Knalpot Bising Polsek Parung
Bogor, Metrolima.com - Untuk meminimalisir balapan liar dan memberikan kenyamanan masyarakat berlalu lintas, jajaran Polsek Parung selama dua pekan ini gencar melakukan razia kendaraan sepeda motor berknalpot bising dikawasan jalan raya Parung, Ciseeng dan Gunung Sindur.



AKP Asep Suriadi, Kepala Kepo l i sian Sektor Parung Mengatakan, “ Ratusan unit sepeda motor telah berhasil diamankan,”

Razia Kendaraan sepeda motor yang digelar Polsek parung hampir dua pekan ini serentak dilaksanakan disemua Polsek, khususnya di wilayah Kabupaten Bogor, “ Ujar Asep.

Menurut Asep, Razia knalpot bising selain dalam rangka Hari Pemeliharaan Ketertiban Masyarakat(Hartibnas) juga karena banyak pengaduan dari masyarakat yang mengeluhkan masalah knalpot bising, oleh karena itu jajaran Polres Bogor langsung menggelar operasi secara serentak.
“ Selain berhasil mengamankan kendaraan sepeda motor berknalpot bising, petugas juga berhasil mengamankan puluhan sepeda motor yang tidak dilengkapi dengan surat kendaraan alias bodong, Polisi juga menilang pengguna kendaraan yang tidak membawa Surat Izin Mengemudi(SIM), Sementara pengendara sepeda motor yang menggunakan knalpot bising diberikan teguran dan harus diganti dengan knalpot yang standar,” katanya.
Lebih lanjut Asep menuturkan sampai sekarang masih banyak kendaraan sepeda motor berknalpot bising bersliweran di jalan raya Parung, Ciseeng serta jalan arah Gunung Sindur.(GA)
Share this article :

<<< Mari Bergabung Bersama Kami >>>

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***
DAPATKAN SECARA BERLANGGANAN : Tabloid Dwi-mingguan : MEDIA CETAK DAN ONLINE : Berita Lengkap, Isi dan Tampilan Baru : Wisata, Kuliner, Info Kesehatan dan Kecantikan, Keluarga, Kisah Nyata, Misteri, Zodiak, Selebrita Dll.

BERITA POPULAR

 
Copyright © 2015. tabloidmetrolima - All Rights Reserved