Headlines News :
Home » » Program Tasik Bersedekah Berikan Santunan Rehab Rumah Bagi Orang Yang Tidak Mampu

Program Tasik Bersedekah Berikan Santunan Rehab Rumah Bagi Orang Yang Tidak Mampu


Walikota, Ka.Bappeda berbincang  dengan Warga
Kota Tasikmalaya, tabloidmetrolima.com - Di sela meninjau longsor menimpa rumah warga di Kp.Cipanebah Rt.010 Rw.002 Kel.Tamansari Kec.Tamanasari Kota Tasikmalaya. Walikota Tasikmalaya Drs.H.Budiman melihat dua rumah yang kondisinya sangat memprihatinkan seketika mendekati pemilik rumah tersebut di dampingi Kepala BAPPEDA  H.Tarlan, M.Pd, Camat Kec.Tamansari E.Surachmat dan Lurah Tamansari.


Walikota Tasikmalaya terperanjat di Kota Tasikmalaya masih ada rumah yang memperihatinkan sambil melihat seisi ruangan rumah dan dapur. Walikota Tasikmalaya Pemerintah Kota Tasikmalaya membantu pengrehaban rumah lewat Tasik bersedekah dengan biaya 10 juta/rumah.


Walikota Bersama Sekda Idi Supriadi Hidayat
Saat di wawancarai Walikota Tasikmalaya Drs.H.Budiman mengatakan melihat kondisi rumah harus segera di bantu kebetulan kita kerjasama dengan BAZNAS dan Tasik Bersedekah salah satunya membantu masyarakat yang tidak mampu ini kalau dari Pemrintah Kota ada usulan seperti rumah tidak layak huni karena ini luar slot ini jadi TASIK BERSEDEKAH untuk membantu masyarakat atau ummat seperti ini.

Untuk biaya rehab ini anggaran diserahkan 10 juta /rumah dengan target pencairan mudahan besok bisa kita bisa serahkan karena ini mendadak dan spontanitas harus segera di bantu. Tandas Walikota

Nia pemilik rumah merasa bersyukur sudah di bantu Walikota Tasikmalaya untuk rehab rumah ini seperti mimpi di siang bolong ujug-ujug Pak Walikota datang melihat kondisi rumah langsung berikan bantuan 10 juta lewat program Tasik Bersedekah dan uang itu mau dipergunakan sebagaimana mestinya. Dede KH
Share this article :

<<< Mari Bergabung Bersama Kami >>>

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***
DAPATKAN SECARA BERLANGGANAN : Tabloid Dwi-mingguan : MEDIA CETAK DAN ONLINE : Berita Lengkap, Isi dan Tampilan Baru : Wisata, Kuliner, Info Kesehatan dan Kecantikan, Keluarga, Kisah Nyata, Misteri, Zodiak, Selebrita Dll.

BERITA POPULAR

 
Copyright © 2015. tabloidmetrolima - All Rights Reserved