Headlines News :
Home » , » Berbulan-bulan Dikosongkan, Pengoperasian Gedung Baru Pasar Nendagung Dipertanyakan

Berbulan-bulan Dikosongkan, Pengoperasian Gedung Baru Pasar Nendagung Dipertanyakan

Selesai dibangun Pasar Nendagung belum dioperasikan
Pagaralam, tabloidmetrolima.com - Pedagang di kawasan Terminal Nendagung mempertanyakan, kapan gedung baru pasar mulai difungsikan, Pasalnya sudah dua bulan lebih bangunan yang menyedot anggaran pusat miliaran rupiah tersebut tersebut tak kunjung ditempati. Tak sedikit pedagang ataupun warga mempertanyakan bangunan yang masih tetap saja kosong dan pedagang belum diperbolehkan berjualan.


Julie (45) salah seorang pedagang di kawasan Pasar Nendagung mengakui, hingga saat ini informasi gedung baru pasar yang sudah rampung, sampai detik ini juga belum jelas. “Tak ada kabar kapan gedung baru pasar Nendagung ini boleh ditempati pedagang. Kan sudah lama dibangun, tapi berbulan-bulan dibiarkan kosong,” ungkapnya.

Menanggapi kondisi ini, Plt Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Pengelolaan Pasar (Disperindagkop UKM dan PP) Kota Pagaralam, Gindo, melalui Kabid Perdagangan, Rano Fahlesi dikonfirmasi membenarkan, saat ini untuk pengoperasian gedung baru Pasar Nendagung masih dalam proses.

Ditegaskan Rano, Walikota Pagaralam menghendaki adanya tim lintas sektoral terkait pengoperasian pasar Nendagung berdasarkan SK. Namun saat ini SK-nya baru keluar dan perlu dilakukan rapat koordinasi. 

Pantauan tim media center di lapangan sekarang tempat tersebut hanya di manfaatkan tempat parkir kendaraan bagi para pedagang dan pembeli kawasan terminal tersebut pihak nya berharap agar gedung tersebut bisa secepatnya beroperasi dan digunakan sebagai mana mestinya. Herlan Ansori
Share this article :

<<< Mari Bergabung Bersama Kami >>>

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***
DAPATKAN SECARA BERLANGGANAN : Tabloid Dwi-mingguan : MEDIA CETAK DAN ONLINE : Berita Lengkap, Isi dan Tampilan Baru : Wisata, Kuliner, Info Kesehatan dan Kecantikan, Keluarga, Kisah Nyata, Misteri, Zodiak, Selebrita Dll.

BERITA POPULAR

 
Copyright © 2015. tabloidmetrolima - All Rights Reserved