Headlines News :
Home » » Commuter Line Beroperasi Nonstop 24 jam, Ini Jadwal Perjalanan KRL di Malam Tahun Baru

Commuter Line Beroperasi Nonstop 24 jam, Ini Jadwal Perjalanan KRL di Malam Tahun Baru

KRL Commuter Jabodetabek
Jakarta, Metrolima.com - Malam tahun baru 2016 PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) akan mengoperasikan KRL Commuter Line secara non-stop 24 jam. Bahkan, khusus di malam tahun baru, disediakan 26 perjalanan KRL tambahan.
Beroperasinya KRL Commuter Line secara 24 jam di malam tahun baru ditengarai sebagai upaya PT KCJ untuk memenuhi kebutuhan penumpang yang ingin merayakan malam tahun baru di Jakarta.
“Selain karena pertambahan jumlah penumpang juga untuk menservis penumpang-penumpang yang mau bertahun baru di Jakarta,” tutur Direktur Utama PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) Muhammad Nurul Fadhila di Meeting Room Hotel All Seasons, Jakarta Pusat, Senin (28/12/2015).
Dengan penambahan 26 perjalanan, maka di malam pergantian tahun nantinya PT KCJ akan mengoperasikan total 913 perjalanan. Ke 26 perjalanan tambahan akan beroperasi di lintas Bogor-Jakarta Kota (PP), Bogor-Jatinegara (PP), Bekasi-Jakarta Kota (PP), Tangerang-Duri (PP) dan Maja-Tanah Abang (PP).
Di bawah ini merupakan jadwal KRL Commuter Line tambahan khusus yang beroperasi tanggal 31 Desember 2015 – 1 Januari 2016:
Kereta Lintas Bogor-Jatinegara
1. Berangkat Bogor pkl 22.55 WIB.
2. Berangkat Jatinegara pkl 01.30 WIB.
Kereta Lintas Bogor-Jakarta Kota
1. Berangkat Bogor pkl 23.30 WIB.
2. Berangkat Bogor pkl 00.30 WIB.
3. Berangkat Depok pkl 01.59 WIB.
4. Berangkat Jakarta Kota pkl 01.30 WIB.
5. Berangkat Jakarta Kota pkl 02.30 WIB.
6. Berangkat Jakarta Kota pkl 03.20 WIB.
7. Berangkat Jakarta Kota pkl 04.37 WIB.
Kereta Lintas Bekasi-Jakarta Kota
1. Berangkat Bekasi pkl 23.54 WIB.
2. Berangkat Bekasi pkl 00.54 WIB.
3. Berangkat Bekasi pkl 01.54 WIB.
4. Berangkat Manggarai pkl 03.38 WIB.
5. Berangkat Manggarai pkl 03.43 WIB.
6. Berangkat Jakarta Kota pkl 01.15 WIB.
7. Berangkat Jakarta Kota pkl 02.15 WIB.
8. Berangkat Jakarta Kota pkl 03.15 WIB.
9. Berangkat Jakarta Kota pkl 04.30 WIB.
Kereta Lintas Parung Panjang/Maja- Tanah Abang
1. Berangkat Parung Panjang pkl 00.09 WIB.
2. Berangkat Parung Panjang pkl 01.24 WIB.
3. Berangkat Tanah Abang pkl 01.30 WIB.
4. Berangkat Tanah Abang pkl 02.45 WIB.
Kereta Lintas Tangerang-Duri
1. Berangkat Tangerang pkl 01.30 WIB.
2. Berangkat Manggarai pkl 02.10 WIB (Tujuan Duri)
3. Berangkat Duri pkl 02.40 WIB (Manggarai).
4. Berangkat Duri pkl 02.40 WIB (Tangerang).
(hrgatop.com/jat)

Share this article :

<<< Mari Bergabung Bersama Kami >>>

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***
DAPATKAN SECARA BERLANGGANAN : Tabloid Dwi-mingguan : MEDIA CETAK DAN ONLINE : Berita Lengkap, Isi dan Tampilan Baru : Wisata, Kuliner, Info Kesehatan dan Kecantikan, Keluarga, Kisah Nyata, Misteri, Zodiak, Selebrita Dll.

BERITA POPULAR

 
Copyright © 2015. tabloidmetrolima - All Rights Reserved