Ilustrasi mobil truk sampah |
Jakarta, Metrolima.com - Suku Dinas Kebersihan Jakarta Selatan akan menyumbangkan enam armada
pengangkut sampah kepada Dinas Kebersihan DKI Jakarta untuk disumbangkan ke
Kota Bekasi.
Kepala Suku Dinas Kebersihan Jakarta
Selatan, Budi Mulyanto mengatakan, Dinas Kebersihan DKI Jakarta akan
menghibahkan 20 unit armada pengangkut sampah pada pemerintah kota Bekasi.
Untuk itu, setiap wilayah kota dan kabupaten akan memberikan kontribusi empat
armada.
"Kami bisa enam unit armada terdiri dari empat yang ukuran kecil dan dua unit amrol yang besar dan kecil," ujar Budi, Rabu (25/11).
Budi menuturkan, armada yang dihibahkan kondisinya masih pantas dan layak agar bisa bermanfaat dan berguna bagi Pemerintah Kota Bekasi.
"Yang pantas tentu yang besar dan bisa digunakan," tandas Budi. (bj/din/dhy/jum)
"Kami bisa enam unit armada terdiri dari empat yang ukuran kecil dan dua unit amrol yang besar dan kecil," ujar Budi, Rabu (25/11).
Budi menuturkan, armada yang dihibahkan kondisinya masih pantas dan layak agar bisa bermanfaat dan berguna bagi Pemerintah Kota Bekasi.
"Yang pantas tentu yang besar dan bisa digunakan," tandas Budi. (bj/din/dhy/jum)