Headlines News :
Home » » Monitoring PSN di Kel.Guntur, Walikota Tri Kurniadi Apresiasi Peran Jumantik

Monitoring PSN di Kel.Guntur, Walikota Tri Kurniadi Apresiasi Peran Jumantik


Walikota Jaksel Tri Kurniadi monitoring PSN di Kel.Guntur
Jakarta, Metrolima.com - Walikota Jakarta Selatan Tri Kurniadi sangat apresiasikan peranan para jumantik kelurahan Guntur, setelah melakukan monitoring kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) di jalan Bromo dan jalan Pangrango kelurahan Guntur Kecamatan Setiabudi Jakarta Selatan dengan hasil rendah sekali kasus DBD.



"Saya apresiasikan peran para jumantik dan jajaran terkait lainnya yang rutin melakukan PSN sehinggga menekan angka kasus DBD di kelurahan Guntur" ujar Tri kurniadi saat PSN di Kelurahan Guntur Setiabudi, Jumat (13/11/2015).

Tri Kurniadi juga mengajak masyarakat untuk melakukan 3M secara rutin, minimal seminggu sekali 30 menit untuk menjaga kerbersihan lingkungan dan sekaligus untuk menjaga kesehatan.

Dari pantauan tim Kominfomas Jakarta Selatan walikota di dampingi Asisten Kesra, Kabag Tapem, Kasudin Kominfomas Jaksel,kasie humas, camat Setiabudi , lurah Guntur, kasudin kesehatan Jaksel, dan jajaran lainnya melakukan monitoring jentik nyamuk di rumah warga dan hasilnya nihil tidak di temukan jentik nyamuk.

Sementara Camat Setiabudi freddy Setiawan menjelaskan bahwa para jumantik memang selalu rutin melakukan PSN dan juga bekoordinasi dengan pihak puskesmas kelurahan dan kecamatan untuk memeriksakan kesehatan warganya sehingga segala permasalahan masalah kesehatan dapat di tindak lanjuti.

Lebih lanjut Kasudin Kesehatan Kota Jaksel mengatakan walaupun kasus DBD rendah PSN harus tetap berjalan, dan pihaknya sekarang rutin melakukan maping ke rumah rumah warga untuk melakukan program dinas kesehatan, yaitu ketuk pintu layani dengan hati dalam rangka mengantisipasi kasus kaki gajah di Jakarta Selatan akibat gigitan nyamuk, “Katanya.(to/geng)
Share this article :

<<< Mari Bergabung Bersama Kami >>>

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***
DAPATKAN SECARA BERLANGGANAN : Tabloid Dwi-mingguan : MEDIA CETAK DAN ONLINE : Berita Lengkap, Isi dan Tampilan Baru : Wisata, Kuliner, Info Kesehatan dan Kecantikan, Keluarga, Kisah Nyata, Misteri, Zodiak, Selebrita Dll.

BERITA POPULAR

 
Copyright © 2015. tabloidmetrolima - All Rights Reserved