Headlines News :
Home » » Kantor Proyek Adi Karya untuk Pembangunan RSU UNAND Padang Ludes Terbakar

Kantor Proyek Adi Karya untuk Pembangunan RSU UNAND Padang Ludes Terbakar

Suasana saat terjadinya kebakaran
Padang, Metrolima.com - Kantor proyek  PT.Adhi Karya (Persero) Tbk dilokasi Rumah Sakit ( RS ) Universitas Andalas (Unand)  sekitar pukul  11,00  WIB, habis dilahap sijago merah, Kamis, (17/12/2015).


Api yang semakin membesar membuat warga Unand berbondong-bondong untuk melihat ke lokasi kejadian. Menurut pengakuan Faisal, salah seorang perwakilan PT.Adhi Karya (Persero) Tbk, penyebab kebakaran diduga berasal dari api kompor.

“Saat itu saya sedang berada di atas rumah sakit. Saya melihat ada asap tebal yang muncul dari kantor proyek. Pada saat itu seorang pekerja sedang memasak di dapur dan api muncul dari kompor tersebut,”ungkapnya.

Lebih lanjut Faisal mengatakan kebakaran ini tidak memakan korban jiwa tetapi api menghabiskan semua barang yang ada di kantor tersebut.

“Barang-barang yang terbakar seperti bahan proyek, barang elektronik, dokumen hingga perlengkapan pekerja. Diperkirakan kerugian mencapai 700 juta rupiah dan mobil yang terparkir di depan kantor pun ikut terbakar dibagian depannya,” jelas Faisal.

Salah seorang petugas kepolisian Polsek Pauh, yang berada di lokasi kejadian membenarkan kejadian tersebut. “Untuk kepastian sumber api belum bisa kami pastikan. Namun berdasarkan pengakuan saksi mata api berasal dari dapur,” ujar polisi yang tidak ingin namanya disebutkan.

Masrial Jamal, Kepala Bagian (Kabag) Umum Unand mengaku kaget dan langsung menuju lokasi kejadian ketika mendengar kantor proyek rumah sakit terbakar. “Saya mendengar kabar kalau kantor rumah sakit terbakar,” ujar Masrial, Sekitar pukul 11.45 lima unit mobil pemadam kebakaran datang dan api baru bisa dihentikan.(Anda)
Share this article :

<<< Mari Bergabung Bersama Kami >>>

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***
DAPATKAN SECARA BERLANGGANAN : Tabloid Dwi-mingguan : MEDIA CETAK DAN ONLINE : Berita Lengkap, Isi dan Tampilan Baru : Wisata, Kuliner, Info Kesehatan dan Kecantikan, Keluarga, Kisah Nyata, Misteri, Zodiak, Selebrita Dll.

BERITA POPULAR

 
Copyright © 2015. tabloidmetrolima - All Rights Reserved