Jakarta,
Metrolima.com - Untuk
mengantisipasi kecelakaan yang bisa terjadi, Kelurahan Lebak Bulus, Jaksel,
bekerjasama dengan Puskesmas memberikan pengobatan terhadap kecelakaan ringan
yang kemungkinan dialami PPSU.
Ilustrasi petugas PPSU |
Demikian dikatakan Lurah Lebak Bulus
Lukman Haris kepada Metrolima.com, Selasa (15/9/2015).
Lukman menambahkan, pihaknya sudah
menyerahkan daftar nama PPSU ke Puskesmas, sehingga memudahkan proses
administrasi terhadap PPSU yang membutuhkan pengobatan.
“Meski sampai saat ini belum ada
PPSU yang mengalami kecelakaan, namun kami sudah mengantispasinya dengan
merangkul Puskesmas,” kata Lukman.
Selain itu, kata Lukman, pihaknya
juga menyediakan peralatan perlengkapan kerja, sehingga pelaksanaan tugas PPSU
bisa maksimal.
“Kami sediakan sarung tangan, sepatu boot, kaus, celana dan
masker,” ujarnya.
Dia juga menjelaskan, antusias warga
sangat tinggi terkait program PPSU, yang dinilai mampu membenahi lingkungan.
“Banyak warga Lebak Bulus meminta agar daerahnya didatangi PPSU, supaya
daerahnya dibersihkan dan dikeruk saluran airnya dari lumpur,” tambah Lukman.
Di sisi lain, Kelurahan Lebak Bulus
juga tanggap dalam menindaklanjuti laporan warga terkait masalah lingkungan.
Seperti upaya Lurah Lebak Bulus, dalam menanggapi laporan keluhan warga terkait
tempat penjualan hewan kurban, yang dianggap mengganggu.
“Minggu ini kami akan memediasi
laporan warga terkait lokasi penjualan hewan kurban yang dianggap meresahkan
warga,” kata Lukman. (Wo/Gun)