Walikota Tri Kurniadi memberikan pengarahan |
Jakarta, tabloidmetrolima.com - Pemerintahan Kota Adm. Jakarta
selatan untuk kedua kalinya mengadakan sosialisasi relokasi warga kelurahan
Bukit Duri sekitar Kali Ciliwung di Kantor kecamatan Tebet Jakarta selatan,
Senin (2/5).
Sosialisasi tersebut dimaksudkan
untuk mempersiapkan kepindahan warga dalam proyek normalisasi Kali Ciliwung
yang akan dilaksanakan oleh BBWSCC (Balai Besar Wilayah Sungai Cisadane
Ciliwung) yang hingga Mei 2016 ditargetkan kelar hingga Jembatan Bukit
Duri.
Camat Mahludin memberikan sosialisasi kepada warga |
Walikota Jakarta Selatan Tri
Kurniadi saat sosialisasi, Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan
mengatakan kegiatan ini merupakan program pemerintah pusat untuk mengatasi
banjir di Jakarta. Ia juga meminta warga untuk bekerja sama agar kualitas
kehidupan warga Bukit Duri dapat meningkat setelah banjir teratasi.
Tri Kurniadi tambahkan ini
merupakan pertemuan yang kedua kalinya, untuk itu bapak/ibu berpikir sudah
mempunyai sikap tidak ada pemerintah yang akan menyengsarakan rakyatnya,
Fasilitas akan kami bantu baik untuk kesehatan dan transportasinya.
Warga Bukit Duri mengikuti sosialisasi relokasi |
“Kita lakukan ini buat warga
hidupnya lebih baik lagi.tidak ada pemerintah yang ingin menyengsarakan
rakyatnya, silahkan mengambil formulirnya untuk segera mendapatkan rusunnya.
agar kami dapat segera melakukan relokasi untuk melakukan normalisasi ini.
Camat Tebet, Mahludin mengatakan
tersedia 400 unit rumah susun untuk warga, Sedangkan peta bidang ada 550.
Apabila sudah penuh ada warga yg belum kebagian unit akan menunggu lagi hingga
rusun berikutnya selesai dibangun,”tegasnya. To/Jat