Headlines News :
Home » » Perbaikan Trotoar Jalan Pasar Minggu, Material Berserakan Hambat Lalin

Perbaikan Trotoar Jalan Pasar Minggu, Material Berserakan Hambat Lalin

Material perbaikan trotoar berserakan dibahu jalan
Jakarta, Metrolima.com - Pengguna Jalan Pasar Minggu Raya, Jakarta Selatan mengeluhkan perbaikan trotoar yang sedang dilakukan di jalan tersebut. Sebab material yang dipakai diletakan oleh pekerja proyek di bahu jalan.



Mohammad Iqbal (32) salah satu pengendara motor mengatakan, banyak material proyek yang ada dibahu jalan berdampak pada kemacetan. "Biasanya lancar gara-gara material dipinggir jalan jadi jalanan jadi makin sempit," katanya, Rabu (17/11).

Sementara, Kepala Suku Dinas Bina Marga Jakarta Selatan, Agustio Ruhuseto menuturkan, pihaknya sudah memberikan saran pada pelaksana proyek trotoar untuk tidak mengganggu jalan raya.

"Kami sudah minta pada pelaksana proyek untuk ditaruh di trotoarnya, jadi gak ganggu jalan," tuturnya.

Lebar trotoar yang diperbaiki tiga meter. Dengan pembagian dua meter untuk trotoar pejalan kaki dan satu meter untuk lahan penghijauan. Untuk pengerjaan perbaikan proyek oleh pihak ketiga ditargetkan rampung pada 15 Desember 2015. 

"Kita targetkan perbaikan trotoar di Jakarta Selatan pada Desember sudah selesai semua," tandasnya.(bj/izz/rio/jat)
Share this article :

<<< Mari Bergabung Bersama Kami >>>

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***

*** Telah Terbit Edisi 146 Tahun Ke-10 ***
DAPATKAN SECARA BERLANGGANAN : Tabloid Dwi-mingguan : MEDIA CETAK DAN ONLINE : Berita Lengkap, Isi dan Tampilan Baru : Wisata, Kuliner, Info Kesehatan dan Kecantikan, Keluarga, Kisah Nyata, Misteri, Zodiak, Selebrita Dll.

BERITA POPULAR

 
Copyright © 2015. tabloidmetrolima - All Rights Reserved